Kunjungan Tim Assesment Eksternal Surveillance APM
ke Pengadilan Agama Martapura
||pa-martapuraokut.go.id
Kamis, 11 November 2021, Pengadilan Agama Martapura menyambut kedatangan Tim Assesment Eksternal Surveillance APM dari Badilag. Tim diwakili oleh Bapak Arief Gunawansyah, S.H.,M.H. yang merupakan Kabag Organisasi dan Tatalaksana pada Sekretariat Ditjen Badilah Mahkamah Agung RI. Didampingi oleh Ibu Hj. Fara Umitha, S.H. Panitera Pengganti Pengadilan Tinggi Agama Palembang, dan Ibu Raden Ayu Sundari, S.Kom Analis Perencanaan, Evaluasi dan Pelaporan Pengadilan Tinggi Agama Palembang.
Kedatangan Tim ini adalah dalam rangka surveillance APM Pengadilan Agama Martapura Tahun 2021 dengan memantau langsung satker-satker. Tim menilai pelayanan PTSP, kebersihan dan kerapian fasilitas publik, kelengkapan fasilitas ruangan, akses informasi dan aplikasi inovasi Badilag, dan juga telusur dokumen.
Kemudian dilanjutkan dengan serah terima hasil temuan sekaligus pembinaan dari Bapak Arief Gunawansyah, S.H., M.H., diterima oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Martapura, Septianah, S.H.I., M.H.. Lalu foto bersama segenap Pegawai Pengadilan Agama Martapura dan Tim Assesment Eksternal Surveillance APM. Semoga Pengadilan Agama Martapura bisa mempertahankan predikat “A” Excellent. (aff)